Dahulu, ketika kelas V/VI, aku dkk. membuat kreasi ini secara berkelompok. Kelompok orang-orang Candran (2 orang) + Tanjungsari (2 orang) mendapat pujian ketika membuat rambut sulak. Sayangnya, aku lupa mereka membuat rambut sulak dengan alat apa. Hanya itu yang aku ingat. Soal nilai dan lainnya aku lupa, he he he.
Ya sudah, aku langsung beri tahu saja bahan-bahan dan cara membuat sulak dari tali. Kalau tidak paham, mohon ditanyakan di komentar, ya.
Bahan-bahannya:
1. Tali rafia kecil. Di sini harganya 2k. Tali rafia merah itu satu gulung. Warnanya ada tiga, tetapi tali rafia hitam dan biru memakai tali rafia bekas. Oleh karena tali rafia bekas, hasilnya seperti ini sebelum dicukur kepalanya.
2. Bambu/kayu/besi/lainnya untuk membuat gagang sulak (kalau punyaku, panjangnya 45 cm).
3. Arit/bendo/benda tajam besar lainnya untuk memotong bahan no. 2.
4. Penggaris/meteran/lainnya untuk mengukur.
5. Gunting untuk memotong tali rafia.
6. Jarum pentol/paku/benda tajam kecil lainnya 1 buah untuk membuat rambut sulak.
7. Lem tembak atau perekat lain (aku memakai lilin dan korek api karena tidak punya tembak. Bukan tembak dor-dor itu ya, tapi bentuknya memang seperti tembak, hanya saja diisi lem tembak, bukan peluru. Bahkan tempat peluru tidak ada, dan tembak itu memiliki kabel)
Cara membuatnya:
1. Potong bambu/kayu/besi/lainnya sesuai selera, lalu bentuk tabung/bundar.
2. Potong-potong tali rafia untuk membuat rambut sulak. Punyaku ukurannya 13 cm, tetapi terasa kaku, terutama bagian tali rafia merah. FYI, bagian tali rafia hitam dan biru aku memakai paku, sedangkan bagian tali rafia merah memakai jarum pentol. Namun, lebih sulit memakai paku, sedangkan jarum pentol berisiko bengkok.
3. Ikat ujung tali rafia lain di salah satu ujung gagang sapu. Aku tidak mengukur panjangnya, tetapi hanya menggulungnya ke gagang sulak saat tali untuk rambut sulak sudah diikat di tali itu. Jika gulungannya sudah pas, aku potong talinya. Sisa talinya kugunakan untuk membuat rambut sulak.
4. Ikat tali rafia untuk rambut sulak ke tali rafia yang diikat di gagang sulak. Caranya seperti ini:
5. Buat rambut sulak dengan paku/jarum pentol/lainnya.
6. Gulung tali rafia dan ikat ujungnya.
7. Beri perekat pada ujung/ikatan atas dan ujung/ikatan bawah.
Terima kasih sudah berkenan mengunjungi unggahan ini. Sampai jumpa kembali. Semoga kita bertemu lagi dalam keadaan sehat dan semangat. Selamat menjalankan aktivitas lain. Jangan lupa berdoa dan berharap rida-Nya.
Salam sahabat,
Poetree (dibaca Putri. Namun, Anda bisa membacanya Putre atau Poetre)
Komentar
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkomentar di unggahan saya.